U.F.O (Undefined Flying Object), tiba tiba kepikiran posting ini karena barusan ini melihat berita di salah satu TV swasta yang memberitakan bahwa di Sleman, Yogyakarta warganya menemukan “Jejak UFO” atau yang dinamakan Crop Circle di sawah milik nya. Wew, “aneh” mungkin itu hal pertama yang ada dipikiranku, karena aku sendiri kurang percaya dengan hal hal fenomena sains seperti itu yang belum tentu benar ada dan belum ada pembuktiannya (meskipun sempat ada berita seperti ini dan dulu juga sempat ada berita di China ada yang melihat penampakan UFO ini).
UFO memang menjadi legenda yang hingga saat ini belum terpecahkan secara jelas. Namun kalau kita mau sedikit membuka wawasan kita, keberadaan UFO sangat-sangat mungkin ada karena jagat raya ini terdiri dari buanyak galaksi dan bintang bintang yang mirip matahari. Kalau satu matahari saja di tata surya kita ada bumi yang bisa di huni manusia, sangat logis jika di matahari yang lain ada kehidupan lain di planet yang lain pula.
Yang menjadi permasalahan saat ini adalah jarak antar planet dan galaksi yang beribu-ribu atau bahkan jutaan tahun cahaya yang menghambat proses penelitian dan komunikasi yang mungkin bisa terjadi antar planet. Sebagai gambaran bahwa jika UFO di planet yang ada di galaksi andromeda mengirim pesan ke bumi membutuhkan waktu ribuan tahun cahaya lha sampai di bumi peradabannya sudah berganti.. ini yang menyulitkan.
Crop Circle di sawah Sleman
Di berita tersebut, penampakan sawah milik warga ini bener bener berpola dan aku inget ada film yang kejadiannya hampir mirip seperti kejadian di Sleman, judulnya Signs. Di film ini ceritanya juga ada penampakan “Jejak UFO” seperti di Sleman *bedanya ini di ladang jagung, karena sawah jarang di luar negeri sono* *secara bule bule sukanya makan roti dan sereal, bukan nasi :P*.
Sedikit sinopsis dari film ini, Tanda-tanda (signs) aneh ditemukan pertama kali di pagi hari oleh putri kecil Graham Hess ketika mengejar anjing nya yang tiba tiba berlari dan menggonggong kearah ladang. Penampakan tanda ini sempat menggegerkan keluarga Hess dan para tetangganya. Para tetangga ada yang berspekulasi bahwa ini adalah ulah Alien *soalnya orang bule sono percaya ama beginian karena saking tingginya teknologi mereka. “=.= lirik orang orang di NASA*. Alien memberi tanda itu sebagai tanda keberadaannya dan akan adanya infasi alien ke bumi.
Bener atau tidaknya UFO dan alien masih belum terbukti, mungkin beberapa orang sudah meng-klaim bahwa pernah melihat penampakannya. Kalau aku sendiri sih masih bingung. Mau percaya ya gak percaya. Mau percaya tapi belum ada bukti yang pasti, ada gak ya dalil di Al-Quran atau di Hadist yang menyatakan keberadaan makhluk ini ??? kalau mau gak percaya ya susah, secara dengan logika, sawah berdiameter 70 meter di “ukir” sedemikian rupa dengan pola “tertentu” dalam waktu semalam *kurang kerjaan amat itu orang*.
Tapi menurut warga juga, ada yang bilang itu karena angin lesus yang namanya angin winasis. Menurut LAPAN sih, UFO itu tidak ada secara keilmuwan karena UFO tidak bisa dikonfirmasi *Lha kalau sudah bisa di konfirmasi dan di identifikasi ya namanya bukan UFO lagi ya...ha ha, aneh juga!!!*. Well, UFO itu ada atau tidak , Semua adalah rahasia Illahi dan kemampuan manusia mungkin belum bisa membaca dan mempelajari berbagai peristiwa seperti ini. Fenomena unik masih tetap menjadi misteri bagi manusia. Wallahu A’lam.
menurut sya tanda itu benar jejak UFO ... karena secara logika tdk mungkin manusia membuat tanda serapi itu dgn diameter atau ukuran yg pass dgn sangat singkat.. intinya mahluk aing lebih cerdas!!!
BalasHapus